Bogoran.com – Jika Anda berada di Bogor dan mencari pengalaman kuliner yang menggoda, jangan lewatkan kesempatan untuk mampir ke warung makan seafood Kerang Lokalaku.
Di antara deretan warung makan yang berjejer, tempat makan ini telah memikat para pencinta seafood dengan kelezatan dan keragaman hidangan lautnya.
Tetapi, ada yang membedakan warung makan seafood ini dengan tempat kuliner lainnya. Keistimewaannya terletak pada, kesempatan bagi para pengunjung untuk menikmati hidangan seafood langsung di atas meja mereka.
Namun, kalian tidak perlu merasa khawatir karena semua area dan makanan yang disediakan di sini telah dijamin kebersihannya dan kehigienisannya.
Tempat kuliner ini menyajikan beragam menu seafood yang menggiurkan, seperti Kerang Hijau, Kerang Dara, Kerang Tahu, Kerang Bambu, Kerang Batik, Kerang Simping, Kepiting, Lobster, Octopus, Cumi, Udang Tiger, Udang Jumbo, dan masih banyak lagi pilihan menu lainnya.
Di Kerang Lokalaku, kamu dapat menemukan beberapa opsi bumbu yang bisa dicicipi. Yakni, diantaranya bumbu padang, bumbu loka, bumbu laku, dan juga blackpepper.
Kisaran Harga Seafood di Kerang Lokalaku
Apabila Anda ingin mengetahui mengenai kisaran harga, di sini harganya berkisar mulai dari Rp 59 ribu hingga Rp 149 ribu.
Untuk para pengunjung, tersedia opsi pemesanan dalam bentuk paket, seperti paket spesial yang mencakup 250 gram dari 6 variasi kerang, 1 kerang kampak, 250 gram dari 3 variasi seafood, 1 kepiting, dan 1 lobster, dengan harga Rp 339 ribu.
Tak hanya itu, tersedia juga pilihan paket istimewa yang mencakup 500 gram kerang. Termasuk 6 variasi kerang, 1 kerang kampak, 500 gram dari 3 variasi seafood, 2 kepiting, dan 2 lobster, dengan harga Rp 619 ribu.
Pilihan lainnya adalah adanya paket yang menggabungkan kerang dan kepiting. Pengunjung berkesempatan untuk memesan paket kerang ini dengan tujuan menikmatinya bersama-sama. Untuk biaya yang dikenakan kepada para pengunjung bervariasi, dimulai dari Rp 149 ribu hingga Rp 279 ribu.
Lokasi dan Jam Buka
Lokasi Kerang Lokalaku terletak di Jalan Pahlawan No.92, tepat di Pujasera Bondongan. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 12.00 hingga 23.00 WIB.
Kalian dapat datang ke warung makan ini pada hari libur atau hari kerja, karena Kerang Lokalaku buka setiap hari. Jam buka Kerang Lokalaku yang cukup panjang membuat Anda dapat menikmati hidangan seafood yang lezat kapan saja.
Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan kelezatan seafood yang autentik dan memikat di Kerang LokaLaku Bogor. Selamat mencoba!
Sumber: sukabumi.jabarekspres.com