News  

RA Clinic Bogor Meriahkan Cibinong Wedding Expo 2023

RA Clinic Bogor dalam Cibinong Wedding Expo 2023.
RA Clinic Bogor dalam Cibinong Wedding Expo 2023. (Albin/Bogordaily.net).

Bogoran.com  Regenerative Aesthetic (RA) Clinic Bogor turut serta dalam perhelatan Cibinong Wedding Expo 2023 di Cibinong City Mall, Kabupaten Bogor. Acara berlangsung pada Jumat hingga Minggu 10 – 12 November 2023.

Cibinong Wedding Expo 2023 kali ini berlangsung meriah. Terdapat sekitar 50 vendor yang berpartisipasi meramaikan salah satu event wedding yang terbesar di Bogor tersebut.

Dalam Cibinong Wedding Expo kali ini juga RA Clinic Bogor turut menyediakan both dengan memberikan berbagai pelayanan seperti konsultasi, dan facial kepada para pengunjung di Cibinong City Mall.

“Jadi acara ini (Cibinong Wedding Expo 2023) berlangsung selama 3 hari, dan pada rangkaian acara yang terakhir kami memeriahkan dengan mengadakan talk show kepada para pengujung,” kata Owner RA Clinic Bogor, dr. Raymond P Adimihardja, kepada Bogordaily.net, Minggu 12 November 2023.

RA Clinic Bogor juga turut memberikan keuntungan kepada pengunjung yang mendatangi both yakni konsultasi dan juga memberikan gift secara gratis. Dan memberikan berbagai pelayanan facial langsung di dalam both.

Konsultasi Gratis

“Bagi pengunjung yang dateng ke both, tentunya bisa konsultasi secara gratis kami juga akan memberikan give pouch, dan jika payment akan dapat juga berbagai keuntungan lainya,” tambah Owner RA Clinic Bogor dr. Asih Budi Utami, M.Kes. AAAM.

Selain itu, ia menekankan penggunaan alat-alat premium yang ada di RA Clinic Bogor. Salah satunya alma laser menjamin hasil yang memuaskan dan aman bagi para pasien yang melakukan facial.

“Untuk masalah jerawat, kami menawarkan treatment alma clear acne, dan untuk pengencangan wajah, ada treatment alma contour,” jelasnya.

Dokter Asih Budi Utami mengatakan, bagi yang tertarik dengan layanan ini, harga treatment alma laser di RA Clinic Bogor dimulai dari Rp3 juta.

Tentunya RA Clinic Bogor berkomitmen untuk memberikan solusi kesehatan dan kecantikan yang berkualitas bagi masyarakat Bogor dan sekitarnya.

Dengan penawaran layanan yang komprehensif dan peralatan canggih dari Eropa.

Sementara itu, RA Clinic Bogor juga telah menjadi tujuan terkemuka bagi mereka yang mencari perawatan kesehatan dan kecantikan yang unggul.(Albin Pandita)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *