News  

Mayat Tanpa Kepala Ditemukan di Citeureup Bogor, Ini Identitasnya

mayat tanpa kepala Bogor
Polisi saat olah TKP terkait penemuan mayat tanpa kepala dan kaki di Desa Citereup, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor.(Istimewa/Bogordaily.net).

Bogoran.com Sesosok mayat tanpa kepala dan kaki di ditemukan Desa Tarikolot, Kecamatan Citereup, Kabupaten Bogor. Berikut identitas korban.

Polisi menyebut korban merupakan mantan guru di sekolah dasar yang telah lama hilang. Korban merupakan JO (76) warga Kampung Babakan, Desa Tarikolot, yang hilang sejak 20 Januari 2023 dan ditemukan penjaga sekolah pada Kamis 7 Desember lalu sekira pukul 12.00 WIB.

Kapolsek Citeureup Kompol Yufrialdi mengatakan saat ini pihaknya bersama Polres Bogor sedang melakukan penyelidikan terkait penemuan mayat tersebut.

“Saya dapet informasi iya (korban hilang) sudah beberapa bulan. Keluarganya sudah mencari, melapor dan melalui media juga,” kata Kompol Yufrialdi saat dikonfirmasi Bogordaily.net, Jum’at 8 Desember 2023.

Ia mengatakan, berdasarkan pengakuan dari pihak keluarga, korban sudah hilang sejak bulan Januari 2023. Dan hingga saat ditemukan korban ikut mendampingi.

“Keluarga korban ikut mendampingi dan masih menunggu proses penyidikan,” jelasnya.

Polisi menambahkan, korban merupakan mantan guru Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tarikolot 5 yang saat ini sudah tidak mengajar.

“Profesi korban itu mantan guru Sekolah Dasar, untuk sementara itu dulu masih kami lakukan penyelidikan,” ujar Kompol Yufrialdi

Sementara itu warga digegerkan dengan penemuan mayat tanpa kepala dan kaki di Desa Citereup, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor.

Diketahui, mayat tersebut ditemukan oleh warga di dalam sumur SDN Tarikolot 05 pada siang hari sekitar pukul 12.00 WIB Kamis, 7 Desember 2023. (Albin Pandita)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *